Kamis, 11 Juni 2009

SURAT UNDANGAN

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Bersama ini kami mengundang seluruh warga Perumahan Muslim Mawar Residence (MR) untuk menghadiri “ACARA SERAH TERIMA” dengan pihak Pengembang Darussalam Group pada:
Hari/Tanggal : Sabtu, 13 Juni 2009, pk 19.30
Tempat : Musholla Al-Wardah, Mawar Residence
Pertemuan ini akan dihadiri oleh Direksi Darussalam Group dan juga Ketua RT/RW setempat. Selain acara serah terima sekaligus silaturahmi, dimungkinkan juga bagi warga MR untuk menyampaikan hal-hal lain yang relevan seperti kualitas rumah, surat-surat, dll, kepada pihak Pengembang.
Mengingat pentingnya acara ini, dan sudah dikonfirmasikan jauh-jauh hari, pemilik rumah dan pemilik kost MR diharapkan bisa menghadiri pertemuan ini tanpa mewakilkan kepada pihak lain.
Demikian surat edaran ini disampaikan. Terima kasih atas perhatian dan kerja samanya.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Senin, 01 Juni 2009

SURAT EDARAN NO. 2/2009, 2 Juni 2009

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Bersama ini kami sampaikan beberapa perkembangan/informasi terbaru seputar Perumahan Muslim Mawar Residence (MR):
1. ACARA SERAH TERIMA: Mengundang seluruh warga untuk menghadiri acara dari pihak Pengembang yakni “Serah Terima Perumahan Muslim MR” yang rencananya akan digelar pada Sabtu, 13 Juni 2009, pk 19.30, bertempat di Musholla Al-Wardah, MR.
a. Pertemuan dihadiri oleh Direksi Darussalam Group dan juga Ketua RT/RW setempat.
b. Selain serah terima sekaligus silaturahmi, dimungkinkan juga untuk menyampaikan hal-hal lain yang relevan seperti kualitas rumah, surat-surat, dll. kepada pihak Pengembang.
c. Mengingat pentingnya acara ini, dan sudah dikonfirmasikan jauh-jauh hari, pemilik rumah dan pemilik kost MR diharapkan bisa menghadiri pertemuan ini tanpa mewakilkan kepada pihak lain, kecuali memang ada keperluan yang sangat penting dan tidak bisa ditinggalkan.
2. Menindaklanjuti pertemuan antara warga RT 03, Ketua RT 03/RW 04, dengan sejumlah warga MR pada Sabtu, 30 Mei 2009, pihak pengurus RT/RW mengingatkan kepada warga MR khususnya untuk mengurus administrasi kependudukan (KTP, KK, dan Surat Izin Domisili). Hal ini mengacu pada aturan kependudukan terbaru di Depok.
3. Mengingatkan warga untuk secara aktif mengikuti kegiatan keagamaan, sosial, dan kemasyarakatan di lingkungan MR.
4. Mengingatkan pemilik rumah, pemilik kos, dan penghuni kontrakan di lingkungan MR untuk membayar iuran rutin antara tanggal 1- 10 setiap bulannya (yang berlaku efektif sejak April 2009) untuk kelancaran operasional uang kas, tenaga satpam, serta kebersihan/sampah. Pembayaran dapat dilakukan secara tunai ke Bendahara (Bapak Faisol – Blok A No. 4) atau transfer ke Bank Muamalat Capem Depok, No. Rek. 0100994153 a.n. Faisol Mirza Prabowo. Untuk pembayaran transfer, harap konfirmasi via SMS ke 0811-101850 (Bapak Faisol).
5. Mengharapkan warga untuk menyalurkan dana zakat, infaq, dan shadaqah untuk Musholla Al-Wardah secara rutin per minggu atau per bulan. Dana zakat, infaq dan shadaqah untuk musholla dapat dibayar tunai kepada Ketua Musholla Bapak Rusli (Blok A No. 5), Wakil Bendahara (Bapak Putra – Blok C No. 4) atau transfer ke Bank Syariah Mandiri Kantor Kas FMIPA-UI, No. Rek. 1637023054 a.n. Putra Satria.
Demikian surat edaran ini disampaikan. Terima kasih atas perhatian dan kerja samanya.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

SURAT EDARAN NO. 2/2009, 2 Juni 2009

SURAT EDARAN NO. 2/2009, 2 Juni 2009

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Bersama ini kami sampaikan beberapa perkembangan/informasi terbaru seputar Perumahan Muslim Mawar Residence (MR):
1. ACARA SERAH TERIMA: Mengundang seluruh warga untuk menghadiri acara dari pihak Pengembang yakni “Serah Terima Perumahan Muslim MR” yang rencananya akan digelar pada Sabtu, 13 Juni 2009, pk 19.30, bertempat di Musholla Al-Wardah, MR.
a. Pertemuan dihadiri oleh Direksi Darussalam Group dan juga Ketua RT/RW setempat.
b. Selain serah terima sekaligus silaturahmi, dimungkinkan juga untuk menyampaikan hal-hal lain yang relevan seperti kualitas rumah, surat-surat, dll. kepada pihak Pengembang.
c. Mengingat pentingnya acara ini, dan sudah dikonfirmasikan jauh-jauh hari, pemilik rumah dan pemilik kost MR diharapkan bisa menghadiri pertemuan ini tanpa mewakilkan kepada pihak lain, kecuali memang ada keperluan yang sangat penting dan tidak bisa ditinggalkan.
2. Menindaklanjuti pertemuan antara warga RT 03, Ketua RT 03/RW 04, dengan sejumlah warga MR pada Sabtu, 30 Mei 2009, pihak pengurus RT/RW mengingatkan kepada warga MR khususnya untuk mengurus administrasi kependudukan (KTP, KK, dan Surat Izin Domisili). Hal ini mengacu pada aturan kependudukan terbaru di Depok.
3. Mengingatkan warga untuk secara aktif mengikuti kegiatan keagamaan, sosial, dan kemasyarakatan di lingkungan MR.
4. Mengingatkan pemilik rumah, pemilik kos, dan penghuni kontrakan di lingkungan MR untuk membayar iuran rutin antara tanggal 1- 10 setiap bulannya (yang berlaku efektif sejak April 2009) untuk kelancaran operasional uang kas, tenaga satpam, serta kebersihan/sampah. Pembayaran dapat dilakukan secara tunai ke Bendahara (Bapak Faisol – Blok A No. 4) atau transfer ke Bank Muamalat Capem Depok, No. Rek. 0100994153 a.n. Faisol Mirza Prabowo. Untuk pembayaran transfer, harap konfirmasi via SMS ke 0811-101850 (Bapak Faisol).
5. Mengharapkan warga untuk menyalurkan dana zakat, infaq, dan shadaqah untuk Musholla Al-Wardah secara rutin per minggu atau per bulan. Dana zakat, infaq dan shadaqah untuk musholla dapat dibayar tunai kepada Ketua Musholla Bapak Rusli (Blok A No. 5), Wakil Bendahara (Bapak Putra – Blok C No. 4) atau transfer ke Bank Syariah Mandiri Kantor Kas FMIPA-UI, No. Rek. 1637023054 a.n. Putra Satria.
Demikian surat edaran ini disampaikan. Terima kasih atas perhatian dan kerja samanya.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Ketua Sekretaris

Yusuf Wibisono Suhud Sudarjo